YANG HOT KLIK DI SINI

Senin, 01 Februari 2010

Sichuan Kembali Diguncang Gempa

GEMPA “PARAH” GUNCANG CHINA - Seorang wanita berdiri di depan reruntuhan rumahnya di Suining di provinsi barat daya China, Sichuan, Minggu (31/1). Gempa berkekuatan sedang, 5,0 skala Richter, mengguncang wilayah yang tahun lalu diruntuhkan gempa dahsyat 8,0 skala Richter itu. Kali ini tercatat satu orang tewas. (Foto: AFP)***

Sichuan Kembali Diguncang Gempa

BEIJING, Minggu - Belum lekang dari ingatan, setelah dilanda gempa dahsyat pada Mei 2008, Sichuan di barat daya China, Minggu (31/1), kembali diguncang gempa. Meski gempa kali ini hanya berkekuatan sedang, 5,0 skala Richter, dan hanya merenggut nyawa satu orang, gempa ini sudah cukup membuat sejumlah rumah porak poranda.

Lebih dari 100 rumah runtuh akibat gempa dengan titik episentrum di pertengahan antara Chongqing dan Chengdu. Kerusakan terparah terjadi di tiga desa di Moxi, dekat kota Suining di timur Sichuan, menurut Administrasi Gempa Provinsi Sichuan, Minggu.

Di pedesaan Tongnan, tetangga Suining, dilaporkan, sekitar 4.700 rumah rusak. Otoritas Chongqing di provinsi barat China telah menyediakan sekitar 40 tenda untuk para pengungsi.

Wilayah Suining, yang berpenduduk sekitar 3,8 juta, memang rawan gempa dan terekam sudah mengalami tiga kali gempa ringan dalam 20 tahun terakhir.

Memang gempa kali ini tak sedahsyat tahun lalu ketika sekitar 150 km di timur Chengdu, ibu kota Sichuan, dilanda gempa berkekuatan 8,0 skala Richter pada 12 Mei 2008. Tercatat lebih dari 87.000 jiwa dinyatakan tewas atau hilang. Dan, sekurang-kurangnya 5 juta orang lainnya kehilangan tempat tinggal akibat gempa dahsyat tahun lalu itu.

Bahkan, saat ini, Sichuan sebenarnya tengah bebenah, membangun kembali wilayahnya dari keruntuhan akibat gempa dahsyat tahun lalu.

Menurut media China, pekan lalu, otoritas setempat diharapkan menyelesaikan 90 persen upaya rekonstruksi akibat gempa. Dan, toh belum rampung, kini sudah dilanda gempa lagi walau tak sedahsyat tahun lalu. (AP/AFP/Reuters/sha)***

Source : Kompas, Senin, 1 Februari 2010 | 04:18 WIB

0 komentar:

Posting Komentar

 

TRANSLATE/TERJEMAH BAHASA

My Blog List

Site Info

Followers

LINGKUNGAN GLOBAL Copyright © 2009 Blogger Template Designed by Bie Blogger Template